5 Momen ‘Unik’ yang Terjadi Pada Malam The Game Awards 2019

Pagelaran The Game Awards 2019 sebagai malam medium untuk mengapresiasikan game-game yang telah memeriahkan industri video game sepanjang tahun ini telah berlangsung beberapa hari yang lalu. Para pemenang telah diumumkan, serta berbagai game baru yang akan hadir memeriakan tahun-tahun berikutnya juga telah diperlihatkan.

Namun seperti tahun-tahun sebelumnya, pada The Game Awards ataupun acara-acara serupa seperti E3 misalnya, terdapat momen-momen tidak terduga yang membuat tentunya rangkaian acara pada malam tersebut tidak melulu serius, tapi juga dipenuhi canda dan tawa. Berikut 5 momen unik yang meramaikan malam The Game Awads 2019.

1. Ikumi Nakamura

Pertama kali muncul pada E3 2019 yang lalu, kegugupan dan tingkah laku pecicilan spontan Ikumi Nakamura saat tampil di Bethesda ternyata berhasil mencuri hati para netizen. Dengan cepat meraih popularitas di bebragai media sosial, dirinya juga terlihat cukup aktif bersosialisasi dengan berbagai developer-developer ternama setelah mengundurkan diri dari Tango Gameworks.

Dan pada malam The Game Awards 2019, Ikumi terpilih menjadi co-host untuk membacakan nominasi dan pemenang penghargaan kategori Best Art Direction. Namun sayang, tingkah lakunya kali ini justru terlihat ataupun terasa cringe, dimana dirinya mencoba kembali jadi sosok yang pecicilan, seolah-olah ingin mereka ulang spontatinas yang dirinya lakukan saat E3 2019.

Tentu ada beberapa momen lain yang cukup lucu dan unik saat dirinya tampil, seperti ketika dirinya tidak sengaja sekilas memperlihatkan nama pemenang dari cue card yang ia bawa, saat dirinya menyebutkan nama game Control yang tentunya terdengar sangat sugestif dalam bahasa Indonesia, serta saat dirinya bersujud ketika menerima salam bungkuk dari developer Control.

2. Ikumi Nakamura dan Elon Musk

Masih soal Ikumi Nakamura, namun kali ini adalah dirinya ternyata duduk bersebelahan dengan Elon Musk yang juga menjadi salah satu figur meme di rana Internet. Memang tidak ada yang terlalu spesial pada saat kamera menyorot mereka berdua, namun melihat kedua sosok ini duduk bersebelahan tentunya menjadi suatu momen unik tersendiri, bahkan mereka berdua nampak sangat akrab pada malam itu.

Buat kamu yang asing dengan Elon Musk, dirinya merupakan pendiri perusahaan Tesla dan Space X. Kamu mungkin mengetahui salah satu produknya yang cukup menggemparkan internet bahkan menjadi meme baru-baru ini, yakni Tesla Truck yang miliki desain layaknya coret-coretan mobil yang mungkin sering kita lakukan saat kecil.

3. The Muppet Show dan sang Soang iseng

Selain Ikumi Nakamura, terdapat juga beberapa co-host lainnya, dan satu diantaranya adalah para boneka dari The Muppet Show. Menghadirkan Dr. Bunsen Honeydew dan Beaker, mereka membacakan pemenang dari kategori Games for Impact.

Yang menarik saat mereka tampil adalah ketika Beaker sedang memainkan VR, dimana dirinya berada di-dalam dunia game Untitled Goose Game dan dikejar-kejar oleh sang soang atau angsa bandel yang belakangan berhasil menjadi meme di rana internet. Tidak sampai disitu, saat membacakan pemenang, muncul juga sang soang dalam versi bonekanya, kemudian menggangu Beaker dan Bunsen dalam mebacakan pemenangnya.

Satu hal yang disayangkan mungkin adalah penonton jadi terlalu fokus pada tingkah nyeleneh para boneka tersebut, dan tidak kepada developer yang seharusnya bisa jadi momen dalam menyampaikan pidato terkait video game yang dapat berikan dampak positif dalam masyarakat. Hal menyedihkan lainnya mungkin adalah Untitled Goose Game tidak memenangkan satupun penghargaan pada malam itu.

4. Ya boi Mirage

Jika The Game Awards tahun lalu sempat ‘dibajak’ oleh Joker dari Persona 5, The Game Awards 2019 lagi-lagi juga sempat ‘diganggu’ oleh Mirage, karakter kocak nan nyeleneh dari game Apex Legends garapan Respawn Entertainment. Dirinya hadir untuk menyampaikan event-event terkait natal yang akan berlangsung dalam Apex Legends dalam beberapa waktu kedepan.

Satu hal yang unik mungkin adalah begitu sinkronnya percakapan antara Mirage dengan sang host sekaligus kreator The Game Awards, Geoff Keighley. Hal ini tentu sempat membuat para penonton bertanya-tanya apakah Mirage yang muncul dalam layar tersebut hasil rekaman dan memang sang host telah berlatih dengan baik, atau justru live dengan teknologi real-time capture.

5. Reggie Fils-Aimé aka Regginator

Yang terakhir adalah hadirnya Reggie Fils-Aime, sang mantan presiden Nintendo Amerika yang pensiun dari jabatannya pada beberapa bulan yang lalu. Dalam The Game Awards, dirinya tentu hadir sebagai bagian dari gamer dan figur publik yang disegani dalam industri video game.

Satu hal yang unik dari kehadirannya selain menjadi co-host untuk membacakan pemenang kategori Fresh Indie Game.adalah ketika dirinya datang ke atas panggung sambil mengenakan kacamata hitam dan bergaya layaknya karakter Terminator. Buat kamu yang asing, hal tersebut karena dirinya mendapat julukan Regginator dari para fansnya.

Hal lainnya adalah dari semua co-host yang hadir, Reggie merupakan satu-satunya yang memberikan pidato yang sangat inspiratif, dimana ia mengingatkan kita akan pentingnya sebuah video game yang bermula dari sebuah ide kecil, dan sekilas mengenang mendiang Satoru Iwata yang telah berkontribusi besar dalam industri video game.

Nah, dari momen-momen di atas, kira-kira mana yang menjadi favoritmu? Atau kamu justru punya momen lainnya dari The Game Awards 2019 yang tidak kamu sertakan pada artikel ini? Yuk, langsung aja share pendapatmu di kolom komentar!

Buat kamu yang tertarik untuk menonton keseluruhan rangkaian acara The Game Awards 2019, bisa langsung mengunjungi halaman ini.

Baca juga informasi menarik lainnya terkait The Game Awards atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto.

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Paketinetmurah. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.